September tahun ini berbeda. Tak seperti biasanya, merayakan Hari Perdamaian Internasional dari desa dengan Festival Egrang. Berjumpa, saling melepas rindu, menikmati karya, saling mengisi, berbagi potensi, berbagi berbagai cerita.

Di masa pandemi, terus menyalakan semangat, optimisme, saling rangkul bersinergi dari kejauhan.

Di tengah, meningkatnya kekerasan terhadap anak, goncangan keharmonisan keluarga, modul ini lahir. Sebuah pembelajaran pengalaman pengasuhan gotong royong ala Ledokombo, “bermain tidak main-main”.

Kado kecil untuk anak-anak Ledokombo, untuk anak-anak Indonesia, untuk para orang tua juga para pendamping anak dimanapun berada. Mari bergandeng mendampingi anak-anak dengan cinta kasih.

Selamat Hari Perdamaian Internasional

SHARE